Manfaat Strukrur Fungsional, Struktur Divisional, Kerugian Struktur Fungsional dan Struktur Divisional
Tugasn ke-5
A. Struktur Fungsional
Pada Struktur fungsional, para pekerja dengan kecakapan kerja yang hampir sama melakukan tugas-tugas yang sejenis ditempatkan secara bersama dalam kelompok-kelompok formal. kelompok-kelompok ini secara khusus dibentuk dari para pekerja yang terbagi dalam keahlian teknik, kepentingank-kepentingan dan tanggung jawab.Struktur fungsional baik digunakan dalam organisasi kecil dan organisasi yang tidak begitu kompleks yang berhubungan dengan satu atau beberapa pelayanan.
Keuntungan yang di dapatkan jika menggunakan struktur fungsional adalah :
- Skala ekonomis dengan penggunaan daya secara efisien
- Komunikasi dan jaringan keputusannya relatif sederhana
- Pemecahan masalah skala tinggi
- Jenjang karir yang jelas dalam fungsi-fungsi
- Mempermudah pengukuran output dan hasil dari setiap fungsi
B. Struktur Divisional
Pada struktur divisional dapat digunakan dengan mengelompokkan para pekerja dengan kecakapan kerja dan tugas-tugas yang beragam namun bekerja untuk produk yang sama, melayani pelanggan-pelanggan yang sama dan atau beroperasi pada daerah geografis yang sama.
- Struktur produk : dikelompokkan bersama para pekerja dan aktivitas pekerjaan mereka pada satu produk dan jasa.
- Struktur geografi : disebut dengan struktur wilayah. Struktur ini mengelompokkan bersama para pekerja dan kegiatan yang dilakukan di lokasi atau daerah yang sama.
- Struktur pelanggan : mengelompokkan bersama pekerjaan dan aktivitas untuk melayani pelanggan yang sama.
Keuntungan dari struktur divisional adalah :
- Fleksibilitas yang tinggi dalam merespon perubahan lingkungan
- meningkatnya koordinasi antar departemen fungsional
- kesempatan karir lebih terbuka
- spesialisasi pada setiap divisi dapat dipertahankan
- keahlian yang difokuskan pada pelanggan, produk dan daerah khusus
- perkembangan dan penurunan ukuran mudah dengan menambah atau menghapus divisi-divisi
c. Kerugian Struktur Fungsional dan Struktur Divisonal
1. Kekurangan Struktur Fungsional
- Dapat mendorong timbulnya persaingan dan konflik antar fungsi
- Mengakibatkan sulitnya koordinasi diantara bidang-bidang fungsional
- Dapat menyebabkan tingginya biaya koordinasi antar fungsi
- Identifikasi karyawan dengan kelompok spesialis dapat membuat perubahan menjadi sulit
- Hilangnya tanggung jawab yang jelas terhadap produk atau pelayanan pengiriman serta inovasi yang lambat dalam menjawab lingkungan
2. Kekurangan Struktur Divisional
- mengakibatkan turunnya komunikasi antara spesialisasi fungsional
- Sangat potensial untuk menimbulkan persaingan antar divisi
- Pendelegasian yang besar dapat menimbulkan masalah
- Menurunkan skala ekonomi
- Menciptakan persaingan yang tidak sehat
Contoh Kasus dan Analisisnya
Sebuah perusahaan rumah sakit X membedakan perhatian pada rumah sakit dan laboratorium pelanggannya. Struktur pelananggan disini unuk membedakan perhatian pelanggan rumah sakit dan laboratorium dan keunggulan utama dari struktur ini adalah kemampuan untuk melayani kebutuhan-kebutuhan dari kelompok pelanggan berbeda.
Daftar Pustaka :
Schermerhorn, J. R., (2003). Manajemen.Jogjakarta : Andi Yogyakarta
Handoko, T. H., (2009).Manajemen. Jogjakarta : BPFE-YOGYAKARTA
Samuel. C. C., Peter. P. J., Strategic Management.McGraw-Hill, 1990,p. 125
Dr.Mahmud M. H. MBA., (2003). Managemen Edisi Revisi. Yogyakarta: Akademi Managemen Perusahaan YKPN